Danrem 132/Tdl Ikuti Rakernis Intelijen Fungsi Penerangan TNI AD TA 2024

    Danrem 132/Tdl Ikuti Rakernis Intelijen Fungsi Penerangan TNI AD TA 2024

    PALU, Sulawesi Tengah - Danrem 132/Tdl Brigjen TNI Dody Triwinarto, S.I.P., M.Han., didampingi Kasrem 132/Tdl Kolonel Czi Bambang Pranowo, S.I.P., M.A.P., mengikuti kegiatan Rakernis Intelijen Fungsi Penerangan TNI Angkatan Darat TA. 2024 melalui Video Conference (Vicon) yang berlangsung di Ruang Puskodal Songgolangi Makorem 132/Tdl Jl. Jenderal Sudirman No.25 Kota Palu, Senin(22/1/2024).

    Kegiatan Rakernis Intelijen Fungsi Penerangan TNI Angkatan Darat TA. 2024 dipimpin langsung oleh Kadispenad Brigjen TNI Kristomei Sianturi dengan tema, "Penerangan TNI AD Sebagai Pengawal Demokrasi, Menyuarakan Integritas Dan Netralitas".

    Dalam Kadispenad menyampaikan, bahwa Rakernis ini bertujuan untuk meningkatkan hubungan dengan media dalam menciptakan konten bebas, dan juga sebagai evaluasi wahana untuk menyampaikan penerangan TNI AD.

    "ini merupakan bukti keseriusan pimpinan dalam meningkatkan kualitas penerangan TNIAD sehingga dapat menimba ilmu dan menyuarakan konten dengan bagus dalam menunjang tugas pokok satuan serta memastikan kepada publik bahwa TNIAD sebagai Pengawal Demokrasi, Menyuarakan Integritas Dan Netralitas dalam pemilu 2024", terangnya. 

    Sementara Itu, Danrem 132/Tdl mengapresiasi Kegiatan Rakernis Intel Fungsi Penerangan dengan perkembangannya waktu, Peran dan Fungsi Penerangan TNI AD sangat penting untuk mendukung Tugas Pokok TNI AD. 

    Danrem 132/Tdl juga menegaskan "perkuat sinergitas TNI-Polri dan menjaga Netralitas TNI, hindari pelanggaran yang merugikan nama Istansi. Kemudian, pada tahun 2024 adalah tantangan besar menghadapi dan menyukseskan Pesta Demokrasi dengan menciptakan Pemilu Damai serta menjaga keamanan pada pemilu mendatang berjalan dengan Lancar dan Aman."Ucap Danrem. ***

    palu
    Patar Jup Jun

    Patar Jup Jun

    Artikel Sebelumnya

    Polres Morowali Pasang 8 Baliho Himbauan...

    Artikel Berikutnya

    Danrem 132/Tdl hadiri Peletakan Batu Pertama...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVny Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Kapolri Sebut Pengamanan Nataru Akan Dilakukan 141.443 Personel

    Ikuti Kami